Tips Perawatan Kompresor Yang Tepat

Mesin kompresor banyak digunakan dalam dunia industri, terutama sebagai alat mekanik yang dapat menghasilkan udara bertekanan dengan cara memampatkannya. Untuk membuat kompresor bisa bekerja dengan maksimal, maka perlu dilakukan service kompresor. Kegiatan ini dapat memaksimalkan perawatan kompresor.

Kompresor banyak digunakan pada bidang industri dan juga medis bahkan pada alat-alat elektronik rumah tangga. Selain di servis, Anda juga perlu melakukan perawatan pada kompresor agar tahan lama.

1. Matikan Kompresor Saat Tidak Dipakai

Ada banyak merk kompresor  Indonesia yang bisa anda pilih untuk digunakan pada industri kecil maupun besar. Kompresor tentu tidak boleh digunakan terus-menerus, karena sistem pada alat ini hanya dijalankan pada kapasitas penuh antara 60 sampai 100 jam saja.

Sesekali matikan kompresor agar dapat mengurangi pembebanan listrik sampai 20%. Selain itu, mematikan kompresor juga dapat menjaga ketahanan dari kompresor itu sendiri.

2. Cek Kadar Bahan Bakar

Selanjutnya kompresor juga tentu menggunakan yang namanya bahan bakar. Pastikan Anda mengecek kebutuhan bahan bakar dari alat ini apakah masih aman atau tidak. Bahan bakar kompresor adalah solar dan jika kadar solar rendah atau kurang bisa menyebabkan kerusakan pada kompresor.

Setelah menggunakan kompresor 500 sampai 1000 jam, maka wajib melakukan penggantian bahan bakar dengan bahan bakar yang masih baru.

3. Bersihkan Filter

Berikutnya Anda wajib  untuk membersihkan kompresor agar filter airnya tetap bersih. Filter air kompresor yang kotor akan membuatnya bekerja lebih keras dan membutuhkan banyak energi untuk menyelesaikan berbagai pekerjaan. Hal ini tentu dapat menimbulkan resiko pada kompresor yang tercemar kotoran.

Sebaiknya periksa bagian filter secara teratur dan ganti filter ketika sudah berdebu dan kotor. Setidaknya Anda harus mengubah air filter setiap 3 sampai 6 bulan sekali.

4. Ganti Elemen Separator

Elemen separator juga wajib diperhatikan pada kompresor. Ini memiliki fungsi mencegah penggunaan bahan bakar berlebihan maka dari itu harus diganti secara berkala.

Sebaiknya ganti separator secara berkala untuk mengurangi beban tagihan anda dari waktu ke waktu. Karena setiap tetes PSI dalam tekanan separator bisa meningkatkan biaya hingga satu persen.

5. Perbaikan Kebocoran

Kebocoran tidak terhindar pada kompresor dan tentu akan dikenakan biaya pada kerusakan ini. Bahkan tingkat kebocorannya bisa semakin tinggi ketika kompresor sudah berumur lebih dari 5 tahun. Ini karena energi untuk menghasilkan udara sudah terkompresi jadi setiap udara mengalami kebocoran maka anda sebenarnya sudah membuang uang sia-sia.

Gunakan alat deteksi kebocoran untuk mengetahui kebocoran lebih dini sebelum semakin parah dan membuat Anda harus mengganti biaya yang banyak.

Itu tadi beberapa hal yang wajib diketahui untuk perawatan kompresor. Untuk Anda yang berada di industri besar maka tentu tidak bisa melakukan perawatan kompresor sendiri harus lakukan servis pada bengkel resmi. Salah satunya Anda wajib melakukan servis pada Bengkel Sejati.

Bengkel ini merupakan bengkel resmi untuk perbaikan kompresor dari merk dan jenis apa saja yang dinaungi oleh Intidaya Dinamika Sejati. Perusahaan ini adalah distributor resmi untuk produk kompresor merk Renner yang berpusat di Jerman dan  sudah menjadi merek terpercaya puluhan tahun.

Lewat Bengkel Sejati anda tidak perlu khawatir soal perawatan hingga kerusakan yang terjadi pada kompresor. Karena sudah pasti bengkel ini akan membantu pemecahan masalah kompresor apalagi yang digunakan dalam skala besar. Konsultasikan terlebih dahulu keluhan kompresor Anda ke Bengkel Sejati.